Rahasia Kesuksesan Para Ulama dalam Mencetak Sebuah Generasi Melalui Lembaga Pendidikan
Mengapa para ulama sukses mencetak sebuah generasi lewat lembaga pendidikannya ? Kurang lebih seperti itu pertanyaannya. Tak lama setelah berhentinya kelas belajar mengajar di kampus Zad secara online, tiba-tiba muncul sebuah notifikasi pesan dari salah satu mahasiswi yang tengah menyelami pendidikannya di STIPI Maghfirah Bogor. Wow ... Masya Allah tentu kita tahu bahwa STIPI Maghfirah itu adalah suatu kampus yang lembaganya fokus dalam mencetak para pendidik unggul yang memiliki manajemen pendidikan yang berkualitas. Namun yang akan jadi pembahasan saya kali ini adalah mengenai pertanyaan yang beliau lontarkan kepada saya "Mau konsultasi dong ukhti, bagaimana bisa para ulama sukses mencetak generasi dengan lembaga pendidikan mereka ?". Saya pun mulai dibuat curiga dengan pertanyaan tadi, karena ada dua kemungkinan penyebab orang tersebut bertanya. 1. Karena ketidaktahuan atas perkara tersebut. 2. Karena ingin menguji saya . Cukup ber...